Rabu, 28 Agustus 2013

Forum “Kasih Ibu”, Persembahan Aqua Untuk Para Ibu dan Calon Ibu



“Perut kram saat sedang hamil, normalkah?”
“Boleh tidak Ibu hamil menyetir mobil sendiri?”
“Bagaimana cara sterilisasi botol susu yang benar?”
“Kapan dan bagaimana caranya menyapih ASI?”

Kehamilan adalah sebuah proses alami yang menakjubkan. Tapi ada begitu banyak pertanyaan yang muncul saat seorang wanita menjalani proses kehamilan. Tidak hanya bagi mereka yang baru saja mendapat pengalaman pertama menjadi calon Ibu. Mereka yang tengah menjalani kehamilan yang ke sekian pun masih kerap dihantui berbagai macam pertanyaan. Sebab tiap kehamilan itu unik, bahkan kehamilan yang dialami oleh Ibu yang sama sekalipun.
Sama halnya dengan kehamilan, Tuhan telah merancang proses persalinan menjadi sangat elegan dan tak akan terlupakan. Namun masih ada lagi pengalaman yang sama menakjubkannya dan sama elegannya, yakni menyusui. Walau menyusui adalah sebuah proses alami, tapi ada banyak hal yang perlu Bunda ketahui tentang menyusui. Mulai dari inisiasi menyusui dini, posisi menyusui yang benar, prosedur memompa ASI hingga penyapihan.
Semuanya terkadang bisa menjadi sumber stress jika Bunda tidak tahu harus bagaimana atau berbuat apa. Sebab, seperti halnya kehamilan, tiap bayi terlahir dengan keunikannya masing-masing. Kebingungan Ibu akan kian bertambah ketika menerima masukan atau komentar dari orang-orang sekitar, yang kadangkala berbeda satu sama lain.
Misalnya; bidan di rumah sakit bilang kalau tidak masalah bagi bayi yang belum puput pusar untuk langsung mandi berendam di bak mandi. Sementara setibanya Ibu dari rumah sakit, mertua bilang kalau bayi yang belum puput pusar harus mandi dengan diseka. Yang mana yang benar? Sebagai ibu baru, pastilah kebingungan.
Untunglah sekarang ada Forum Kasih Ibu, one stop information portal tentang dunia kehamilan hingga menyusui. Program persembahan Aqua Danone ini bisa Bunda akses di www.kasihibu.com.


Ada banyak fitur menarik yang bisa Bunda akses di Kasih Ibu, misalnya;
1. Kumpulan Artikel dan Berita
Temukan jawaban tentang pertanyaan seputar Plasenta Previa, gatal di perut saat hamil, mual dan muntah saat hamil, juga vitamin dan suplemen yang diperlukan saat kehamilan.
Untuk artikel-artikel seputar pasca persalinan, Bunda juga bisa membaca tentang serba-serbi mekonium, perawatan bayi baru lahir, tips agar ASI bisa lancar dan lain-lain.

 
2. Forum Diskusi
Masih punya pertanyaan yang tidak terjawab karena tidak ada di artikel atau berita? Coba cari di Forum Diskusi. Forum ini adalah ajang sharing para Bunda mengenai pengalaman masing-masing dalam merawat bayi. Ada banyak hal-hal menarik yang bisa Bunda temukan di sana. Misalnya tips jika menghadapi bayi yang rewel tidak biasa.
Jika topik yang dicari tidak ada dalam daftar, Bunda bisa membuka topik baru untuk diperbincangkan di forum, cukup dengan mengklik “Tambahkan Topik”


3. Konsultasi
Masih belum puas dengan jawaban-jawaban di Forum Diskusi? Bunda bisa langsung tanyakan pada pakarnya di fitur Konsultasi. Di sini Bunda bebas bertanya apa saja dan akan dijawab oleh pakar dan ahli kesehatan.
Nah, yang lebih asyik dan mungkin tidak ada di tempat lain adalah fitur Live Chat, di mana Bunda bisa bertanya langsung dengan dokter yang selalu ready setiap saat (tentunya pada jam operasional tertentu).
Jam operasional dokter yang standby di program Live Chat ini adalah;
Hari Senin-Jumat, pukul 08:00 – 22:00
Hari Sabtu-Minggu, pukul 18:00 – 22:00

 
4. Aplikasi Menarik
Di fitur ini, Bunda bisa temukan beberapa aplikasi menarik. Ada “Kalkulator Kehamilan” untuk menghitung tanggal perkiraan kelahiran bayi. Ada juga “Nama Si Kecil” untuk membantu memilihkan nama terbaik bagi buah hati. Yang tak kalah menariknya adalah “Kalkulator Dehidrasi” yang membantu untuk menentukan apakah asupan cairan kita selama ini sudah sesuai kebutuhan atau belum. Aplikasi terakhir ini bisa dipakai oleh semua orang, baik laki-laki, perempuan, hamil atau tidak hamil.
(Saya sengaja tidak menampilkan screen capturenya di sini agar Bunda bisa langsung melihat sendiri di lokasi ^-^)

Nah Bunda, tunggu apa lagi? Ayo segera meluncur ke www.kasihibu.com dan bergabunglah dengan Forum Kasih Ibu. Caranya gampang banget kok.
1.     Klik www.kasihibu.com
2.   Pilih salah satu gambar di bagian kanan. Gambar Ibu Hamil berisi informasi seputar kehamilan. Sedangkan Gambar Ibu Menyusui berisi informasi seputar pasca persalinan, jadi tidak melulu soal menyusui aja ya Bunda.
3.    Klik Facebook Connect untuk bergabung dengan Forum Kasih Ibu, kemudian isi data diri di Form yang tersedia.


Sudah itu, berarti Bunda sudah resmi bergabung sebagai keluarga Forum Kasih Ibu dan itu artinya Bunda bebas menggunakan semua fitur Kasih Ibu. Gratis!
Ayo tunggu apalagi, jadikan Forum Kasih Ibu sebagai sahabat setia Bunda menjalani masa-masa menakjubkan selama kehamilan hingga menyusui ^-^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon tinggalkan kritik, saran dan komentar untuk perbaikan konten blog ini.

Gajah mati meninggalkan gading, harimau mati meninggalkan belang, hanya nisankah yang akan kita tinggalkan? (Papa/H. Slamet Sulaiman)